Projo Riau : Kita Ikut Arahan Pak Jokowi dan Ketum

Projo Riau : Kita Ikut Arahan Pak Jokowi dan Ketum

VISIINDONESIA.com - Mesin politik sudah mulai dipanaskan dengan adanya rencana keputusan KPU(Komisi Pemilihan Umum) tentang jadwal pencalonan pileg, pilpres dan pilkada serentak 2024 dimulai tahun 2021.

Rapat antara Komisi II DPR RI, pemerintah, serta penyelenggara pemilihan umum (pemilu) telah membahas tata cara dan jadwal pemilu 2024 pada Kamis (3/6/2021).

Untuk penyelenggara pemilu yang terlibat meliputi Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), serta Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP).

Hasil yang telah disepakati diantaranya, hari pemungutan suara Pemilihan Umum 2024(Pemilu Presiden dan Legislatif) dan hari pemungutan suara pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024.

Projo Riau sebagai relawan yang telah terbukti turut serta mendudukkan presiden Jokowi dua periode yang diketuai oleh Sonny Silaban, melalui sambungan telepon seluler mengatakan "kita tunduk dengan arahan pak Jokowi sebagai dewan pembina serta ketum Budi Arie Setiadi kemana nantinya arah perahu Projo, kita satu komando, mengamati perkembangan dinamika politik dan segenap aapirasi rakyat menjelang 2024".

Beredar video presiden Jokowi kepada relawannya agar meminta kepada relawan untuk Sabar dan tunggu statment beliau akan kemana arah pilihan dan mengatakan relawan Jokowi ini sukses Dimata presiden, karena sudah terbukti mendudukan Jokowi dua priode.

Hal senda juga diamini oleh sekretaris Projo Riau Nata Hedy Nyo, berkesempatan dalam acara pembagian sembako kepada masyarakat kota Pekanbaru, " kami dari Projo Riau masih solid dan tunduk arahan pak Jokowi sebagai dewan pembina tunggal beserta Projo pusat untuk menunggu arahan, walau sudah banyak yang menawarkan kita untuk gabung ke relawan calon presiden, tapi kita masih belum mau meresponnya, kemana arahan dari Projo pusat belum ada.

Mengingat pencalonan Pilpres dan Pileg serta Pilkada sudah mulai di tahun 2021 ini mulai rame dengan baliho relawan-relawan capres 2024 dan sudah mulai melakukan penggalangan di daerah-daerah.***

Comments (0)

There are no comments yet

Related Posts

Paling Dicari

Leave a Comment