IKTS Buka Puasa Bersama Warga dan Santuni Anak Yatim

IKTS Buka Puasa Bersama Warga dan Santuni Anak Yatim

PEKANBARU - Ikatan Keluarga Tionghoa Selatpanjang & Sekitarnya (IKTS) melaksanakan buka puasa bersama anak yatim di Sekretariat IKTS Jalan Tanjung Datuk, Pekanbaru, Kamis (4/4/2024). Buka puasa bersama sekaligus pemberian santunan untuk anak yatim dan kaum dhuafa.

Ketua IKTS, Tohan SE MM kepada wartawan mengatakan, baksos sudah menjadi agenda rutin IKTS setiap tahunnya di Bulan Ramadan. "Kita mengundang  anak yatim dan kaum dhuafa sekitar sekretariat IKTS untuk buka puasa bersama sekaligus memerikan santunan," katanya diddampingi Ketua Harian IKTS, Nata Hedy Nyo SE MH.

Ditambahkannya, kegiatan merupakan bentuk kepedulian, saling berbagi kepada anak yatim dan warga kurang mampu. Kemudian meningkatkan silaturahmi dengan warga sekitar. "Terdapat sekitar 70 paket. Berisi beras, minyak dan sirup. Mudah-mudahan dapat dimanfaatkan dengan baik," terangnya.

Kedepannya IKTS akan melaksanakan baksos sunatan massal untuk warga sekitar. Baksos sudah pernah dilaksanakan dan mendapat sambutan bagus dari masyarakat.

Selain dengan anak yatim dan warga sekitar, lanjutnya, buka puasa bersama turut mengundang wartawan dari beberapa media.

Sementara itu, Ketua RT 04/RW 05, Kelurahan Tanjung Rhu, Muslim mengucapkan terima kasih kepada IKTS yang peduli kepada warga sekitar. Bantuan untuk warga kurang mampu sudah dilaksanakan sejak IKTS berdiri di Jalan Tanjung Datuk.

"Ini contoh yang bagus yang mencerminkan hidup bermasyarakat. Kami senang dan bangga berada satu lingkungan dengan IKTS. Mudah-mudahan menjadi berkah bagi kita semua dan IKTS tambah maju dan jaya," terangnya.

Salah seorang masyarakat penerima bantuan, Novi mengucapkan terima kasih kepada pengurus IKTS yang telah membantunya selama ini. "Kami sudah empat tahun mendapatkan bantuan sembako dari IKTS. Ini sangat membantu keluarga saya," ujarnya.

Buka puasa bersama diisi dengan ceramah agama dan foto bersama. Kemudian kuis untuk anak -anak yang dipandu Ketua Harian IKTS, Nata Hedy Nyo SE MH.

Untuk santunan diberikan secara simbolis oleh Ketua IKTS, Tohan SE MM. Diikuti pengurus IKTS lainnya.*

Comments (0)

There are no comments yet

Related Posts

Paling Dicari

Leave a Comment